Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Soal Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit : Contoh Soal 11-20

11. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. Terdapat sedikit gelembung pada elektroda jika dilakukan uji elektrolit.
II. Lampu menyala terang
III. Merupakan elektrolit biner
IV. Merupakan reaksi irreversible
V. Memiliki derajat ionisasi sama dengan 0

Manakah yang merupakan sifat dari asam Florida?

Jawaban : I dan III
 
Pembahasan :
 
Asam Flourida (HF) merupakan elektrolit lemah.
 

12. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. Terdapat banyak gelembung pada elektroda
II. Memiliki derajat ionisasi 0
III. Larutannya dapat menghantarkan arus listrik
IV. Konduktor
V. Tidak dapat terurai menjadi ion-ionnya

Manakah yang merupakan sifat dari larutan urea?

Jawaban : II dan V
 
Pembahasan : Urea (Co(NH2)2) merupakan non elektrolit.

13. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. Memiliki α = 1
II. Tidak dapat terurai menjadi ion-ionnya
III. Non konduktor
IV. konduktor
V. Merupakan senyawa kovalen koordinasi

Manakah yang merupakan sifat dari larutan garam dapur?

Jawaban : I dan IV
 
Pembahasan : garam dapur (NaCl) merupakan elektrolit kuat.

14. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. Apabila diuji menghasilkan nyala lampu yang redup
II. Memiliki derajat ionisasi sama = 1
III. Reaksinya bersifat irreversible
IV. Tidak dapat terurai menjadi ion-ionnya
V. Memiliki derajat ionisasi 0 < α < 1

Manakah yang merupakan sifat dari larutan Asam Bromat?

Jawaban : II dan III
 
Pembahasan : Asam Bromat (HBrO3) merupakan elektrolit kuat.

15. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. KCN (aq) 0,4M
II. H3PO4 (aq) 0,2M
III. Ca(CH3COO)2 (aq) 0,3M
IV. Na2SO4 (aq) 0,4M


Bagaimanakah urutan larutan-larutan tersebut berdasarkan kenaikan daya hantar listriknya!

Jawaban : II, I , III, IV
 
Pembahasan :
 
Semakin tinggi konsentrasi suatu larutan,maka semakin tinggi pula daya hantar listriknya karena jumlah partikelnya lebih banyak sehingga ionnya juga lebih banyak.


I. KCN merupakan elektrolit kuat

KCN → K⁺ + CN⁻
Jumlah ion K⁺ = 1, jumlah ion CN⁻ = 1
Maka jumlah ion total adalahh 2. Jumlah ion x M = 2 x 0,4 = 0,8
 
II. H3PO4 merupakan elektrolit lemah sehingga kemampuannya dalam menghantarkan listrik tidak sebaik elektrolit kuat

III. Ca(CH3COO)2 merupakan elektrolit kuat.

Ca(CH3COO)2 → Ca2⁺ + 2CH3COO⁻

Maka jumlah ion Ca2 = 2, jumlah ion CH3 COO⁻ = 1
Maka jumlah ion total 3. Jumlah ion x M = 3 x 0,3 = 0,9
 
IV. Na2SO4 merupakan elektrolit kuat.

Na2SO4 → 2Na⁺ + SO4 2-
 
Maka jumlah ion Na⁺ = 2, jumlah ion SO42- =1
Maka jumlah ion total adalah 3. Jumlah ion x M = 3x 0,4 = 1,2
 
16. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. SrBr2 0,1 M
II. Na2CO3 0,5 M
III. CaCl2 0,2 M
IV. CO(NH2)2 0,2 M

Bagaimanakah urutan larutan-larutan tersebut berdasarkan penurunan daya hantar listriknya!

Jawaban : II , III , I , IV
 
Pembahasan :
 
Semakin tinggi konsentrasi suatu larutan,maka semakin tinggi pula daya hantar listriknya karena jumlah partikelnya lebih banyak sehingga ionnya juga lebih banyak.

I. SrBr2 merupakan elektrolit kuat

SrBr2à Sr2+ + 2Br -
 
jumlah ion Sr2+ = 1 ; jumlah ion Br - = 2
maka jumlah ion total adalah 3.Jumlah ion x M = 3 x 0,1 = 0,3
 
II. Na2CO3 merupakan elektrolit kuat

Na2CO3 à 2Na+ + CO3 2-
 
jumlah ion Na+ = 2 ; jumlah ion CO32- = 1
maka jumlah ion total adalah 3.Jumlah ion x M=3 x 0,5= 1,5
 
III. CaCl2 merupakan elektrolit kuat

CaCl2à Ca+ + 2Cl
 
jumlah ion Ca+ = 1 ; ,jumlah ion Cl- = 2
maka jumlah ion total adalah 3.Jumlah ion x M = 3 x 0,2 = 0,6
 
IV. CO(NH2)2 (urea) merupakan non elektrolit sehingga tidak dapat menghantarkan arus listrik

17. Perhatikan Keterangan Dibawah!

I. Al2(SO4)3 0,2 M
II. HCl 0,3 M
III. SrCl2 0,8 M
IV. Cu(OH)2 0,2 M


Bagaimanakah urutan larutan-larutan tersebut berdasarkan kenaikan daya hantar listriknya!

Jawaban : IV, II , I ,III
 
Pembahasan : 
 
Semakin tinggi konsentrasi suatu larutan,maka semakin tinggi pula daya hantar listriknya karena jumlah partikelnya lebih banyak sehingga ionnya juga lebih banyak.

I. Al2(SO4)3 merupakan elektrolit kuat

Al2(SO4)3 à2Al3+ + 3SO 42-
 
jumlah ion Al3+ = 2 ; jumlah ion SO42- = 3

maka jumlah ion total adalah 5.Jumlah ion x M = 5 x 0,2 = 1,0
 
II. HCl merupakan elektrolit kuat

HCl àH+ + Cl
 
jumlah ion H+ = 1 ; jumlah ion Cl- = 1

maka jumlah ion total adalah 2.Jumlah ion x M = 2 x 0,3 = 0,6
 
III. SrCl2 merupakan elektrolit kuat

SrCl2àSr2+ +2Cl-
 
jumlah ion Sr2+ = 1 ; jumlah ion Cl- = 2

maka jumlah ion total adalah 3. Jumlah ion x M = 3 x 0,8 = 2,4

 
IV. Cu(OH)2 merupakan elektrolit lemah sehingga kemampuannya dalam menghantarkan listrik tidak sebaik elektrolit kuat

18. Perhatikan Slide!

I. H­2SO3 0,5 M
II. HClO4 1,5 M
III. CHI3 0,5M
IV. HIO4 2 M

Bagaimanakah urutan larutan-larutan tersebut berdasarkan penurunan daya hantar listriknya!

Jawaban : IV, II ,I ,III
 
Pembahasan : 
 
Semakin tinggi konsentrasi suatu larutan,maka semakin tinggi pula daya hantar listriknya karena jumlah partikelnya lebih banyak sehingga ionnya juga lebih banyak.

I. H­2SO3 merupakan elektrolit lemah sehingga kemampuannya dalam menghantarkan listrik tidak sebaik elektrolit kuat

II. HClO4 merupakan elektrolit kuat

HClO4 àH+ + ClO4-
 
jumlah ion H+ = 1 ; jumlah ion ClO4- = 1

maka jumlah ion total adalah 2. Jumlah ion x M = 2 x 1,5 = 3
 
III. CHI3 merupakan non elektrolit sehingga tidak dapat menghantarkan arus listrik. merupakan non elektrolit sehingga tidak dapat menghantarkan arus listrik

IV. HIO4 merupakan elektrolit kuat

HIO4 à H+ + IO4-
jumlah ion H+ = 1 ; jumlah ion IO4 - = 1

maka jumlah ion total adalah 2. Jumlah ion x M = 2 x 2 = 4



19. Jika senyawa Ca(NO3)2 di larutkan ke dalam air, maka spesi apa sajakah yang terdapat dalam larutan tersebut?

Jawaban : Molekul H2O, ion Ca 2+ ,ion NO3 - ,
 
Pembahasan : Ca(NO3)2 Ca2+ + 2 NO 3-
 
Ca(NO3)2 merupakan elektrolit kuat yang dapat terionisasi sempurna di dalam air.

20. Jika senyawa CH3OH dilarutkan ke dalam air, maka spesi apa sajakah yang terdapat dalam larutan tersebut?

 Jawaban : molekul CH3OH dan molekul H2O
 
Pembahasan : CH3O + H2O →CH3OH merupakan non elektrolit yang tidak terioninisasi dalam air.

Selanjutnya >> Soal No 21-30

Post a Comment for "Contoh Soal Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit : Contoh Soal 11-20"